• HOME
  • Sitemap

Tips Cara Merawat Sepatu Kulit Wanita di Rumah

 on 28 Des 2018  


Cara merawat sepatu kulit - memiliki koleksi sepatu kulit yang cantik dan menawan tentu menjadi kebiasaan kita, karena wanita lebih cinderung berusaha menserasikan dalam berbusana, tak heran jika sepatu kulit yang dimilikinya bisa lebih dari satu. Dan juga dijaman sekarang, koleksi sepatu kulit dari berbagai merek tertentu bisa menjadi investasi, karena tak jarang yang mampu menjual sepatu kulit bekas dengan harga lebih mahal dibanding harga beli, ini karena biasanya model nya.

Namun bagaimana jika koleksi sepatu kulit Anda kemudian rusak, hanya karena tidak mengetahui cara merawat sepatu kulit wanita. Tentu sangat disayangkan bukan, dana yang Anda alokasikan untuk membeli koleksi sepatu kulit wanita terbaik menjadi sia-sia. Nah postingan Sehat Cantik Gaya kali ini akan berbagi informasi mengenai cara merawat sepatu kulit wanita dengan benar.

1. Hindari Menyimpan dalam Kotak dan tempat tertutup.

Meskipun koleksi sepatu Anda adalah terbuat dari bahan kulit terbaik, tetap hindari menyimpan sepatu kulit dalam kotak, baik kotak kardus ataupun kotak kaca yang tanpa sirkulasi udara. Ini menyebabkan sepatu akan menjadi lembab, dan mudah terkena jamur. Dan juga kulit sepatu cinderung menjadi kaku dan tidak nyaman dipakai.

2. Keringkan sepatu segera jika basah

Aktifitas Anda mungkin tergolong ekstrim, namun ini bukan menjadi kendala bagi Anda penggemar sepatu dari bahan kulit, tidak perlu takut pada basah. Jika sepatu kulit kesayangan Anda terkena air dan basah, maka segera bersihkan dan keringkan, jangan menunggu nanti-nanti, karena basah dan kotoran bisa membekas pada sepatu Anda. Cara mengeringkan cukup mudah, gunakan kertas atau kain lembut untuk mengusap dan mengeringkan permukaan kulit sepatu. Untuk perlindungan, anda juga bisa menggunakan produk WAX sepatu yang bermanfaat agar air tidak meresap ke pori-pori sepatu Anda.

3. Bersihkan Sepatu Anda dengan benar

Seperti pada poin ke 2 tadi, cara membersihkan sepatu kulit yang terkena kotoran juga harus berhati-hati, misal Anda tidak segera membersihkan sepatu kulit Anda ketika kotor, dan baru sempat membersihkan di hari berikutnya, maka Anda bisa guanakan kain halus yang direndam air panas, peras sampai airnya hilang, lalu gunakan untuk membersihkan kotoran sepatu, usap dengan cara se arah, keringkan sepatu dengan cara di angin-anginkan saja, hindari menjemur sepatu kulit dibawah terik sinar matahari.

4. Menyimpan sepatu kulit dengan ganjalan sepatu.

Ini mungkin sedikit asing bagi Anda ya, tapi cara menyimpan sepatu dengan bantalan sepatu ini sangat bermanfaat untuk menjaga bentuk sepatu Anda, dan juga bantalan sepatu dengan bahan kayu dapat menyerap kelembapan dari dalam sepatu Anda, sehingga sepatu tetap rapi bentuknya dan kondisi terjaga.

5. Gunakan cairan perawatan khusus kulit sepatu

Produk semacam ini sekarang sudah banyak dijual ditoko sepatu dan tas, cairan ini bermanfaat untuk menjaga kulit dari perubahan cuaca dari luar, mungkin secara berkala setiap sebulan sekali bisa Anda rawat dengan mengoleskan cairan ini.

6. Semir Sepatu yang baik

Tentu Anda mengerti yang dimaksud, gunakan semir sepatu dengan kualitas terbaik, Anda bisa memilih semir sepatu cari atau semir sepatu padat, semua bisa Anda gunakan. Semir sepatu yang baik akan bertahan lama menempel pada permukaan kulit sepatu Anda, dibanding dengan merek semir sepatu yang asal-asalan.

Nah demikian cara merawat sepatu kulit, semoga koleksi sepatu kulit Anda jauh lebih terawat dan menjadi investasi juga di masa yang akan datang, selamat mencoba ya cantik.

Tips Cara Merawat Sepatu Kulit Wanita di Rumah 4.5 5 Admin 28 Des 2018 Cara merawat sepatu kulit - memiliki koleksi sepatu kulit yang cantik dan menawan tentu menjadi kebiasaan kita, karena wanita lebih ci...

GRATIS Berlangganan Artikel Blog Ini

Masukan Alamat E-Mail Kamu :



OzDigiMed