• HOME
  • Sitemap

Cara Mencatok Rambut Sendiri Dengan Benar

 on 25 Mar 2015  

Cara Mencatok Rambut Sendiri Dengan Benar

Good Morning Cantik .... sip deh, makin setia membaca blog saya ya .. terima kasih deh... bunda dan sista, fakta unik nih ya, kalau pagi gini apalagi tiap bangun tidur, ternyata pertama kali yang dikhawatirkan oleh perempuan adalah rambut panjang nya, tul ga sih, setelah semalaman tidur, rambut yang lembut dan tertata rapi jadi kusut dan tak teratur, biasanya kita akan mencatok rambut ya.

Penampilan rambut menjadi faktor utama lho, kadang kita belum sempat mandi dan belum sempat make-up saat bangun tidur, tapi dengan rambut yang rapi, ini sudah mendongkrak 60% penampilan kita. Nah mencatok rambut terlalu sering juga bisa mengakibatkan kerusakan pada rambut namun jika dilakukan dengan benar maka itu bisa dihindari

Cara Mencatok Rambut Sendiri Dengan Benar
  1. Catoklah rambut sekali saja setiap sisi, nah jika sista ingin mencatok rambut setiap hari, caranya gini nih, fokus dan konsentrasi pada rambut yang hendak dicatok, rapikan dengan jari tangan yang menjapit rambut lalu luruskan ke arah bawah, jika sudah dianggap paling rapi, maka gunakan catok hanya sekali jalan, jangan lebih dari sekali, oke ..
  2. Rambut juga punya produk pelindung panas, saya ga mungkin sebutin merek nya ya .. sponsor tuh di blog saya bayar lho sist ... hi hi. Gunakan pelindung rambut ini agar rambut lebih tahan panas ..
  3. Mencatok rambut yang benar adalah dalam kondisi kering betul, ini karena apa, karena ternyata rambut kita sangat lemah dalam kondisi basah lho, jadi pastikan rambut sista kering sebelum dicatok
  4. Setel suhu paling rendah pada alat catoknya, nah ini yang biasa lupa, rambut jadi rusak saat kita sering mencatoknya dengan suhu yang tinggi. Alat yang bagus ada tuh pengaturan suhunya ada low mid and high ya ...
Nah gimana, sudah segeran bukan setelah membaca cara mencatok rambut sendiri dengan benar, semoga bermanfaat dan selalu tampil cantik saat bangun tidur ya ... #happycantik

Cara Mencatok Rambut Sendiri Dengan Benar 4.5 5 Admin 25 Mar 2015 Good Morning Cantik .... sip deh, makin setia membaca blog saya ya .. terima kasih deh... bunda dan sista, fakta unik nih ya, kalau pa...

GRATIS Berlangganan Artikel Blog Ini

Masukan Alamat E-Mail Kamu :



OzDigiMed